PENERAPAN METODE SIMULATED ANNEALING UNTUK PENJADWALAN PERKULIAHAN
Keywords:
Simulated Annealing, Constraint, Scheduling, PHP, MySqlAbstract
Pembuatan jadwal perkuliahan suatu perguruan tinggi sering terkendala karena keterbataan sarana dan prasarana berupa: (1) Sedikitnya dosen tetap yang ada; (2) Ketersediaan slot waktu dosen freelance yang sangat sempit dan (3) Jumlah dan kapasitas ruangan belajar (teori/praktek) yang minim. Sebuah studi kasus optimasi penjadwalan perkuliahan telah dilakukan pada lembaga pendidikan AMIK INTeL Com GLOBAL INDO yang berkedudukan di kota Kisaran. Lembaga pendidikan tersebut telah memiliki seperangkat software berbasis web yang dibuat dengan bahasa pemrograman PHP dibantu database MySQL untuk melakukan penjadwalan perkuliahan, akan tetapi sistem pengalokasian kelas mengajarnya belum terotomatisasi. Sistem yang ada sudah bisa mengantisipasi terjadinya bentrok dalam penyusunan jadwal perkuliahan dengan penerapan query MySQL, akan tetapi peneliti menganggap bahwa sistem yang ada belum bisa mengoptimalkan pengalokasian kelas mengajar dan dosen pengampu kepada ruangan belajar dan waktu. Ada banyak metode penjadwalan (scheduling) yang sudah pernah dibahas oleh peneliti sebelumnya antara lain: Particle Swarm Optimization (PSO) (Sivanandam, et al., 2007), Algoritma Genetika (Harsora dan Shah, 2011), dan Simulated Annealing (Tamilarasi dan Kumar, 2010). Peneliti memilih metode Simulated Annealing karena memiliki keunggulan dari sisi kecepatan dibandingkan dengan metode-metode lainnya. Di samping itu peneliti ingin memodifikasi mekanisme Simulated Annealing yang telah dibuat oleh peneliti sebelumnya sehingga didapatkan kualitas penjadwalan mata kuliah yang lebih optimal.